UP45 dengan Pemerintah Kabupaten Sangihe Sulawesi Utara Laksanakan Penandatanganan MoU

Pada Sabtu, (21/05/2022) dilaksanakan penandatanganan MoU antara Universitas Proklamasi 45 dengan Pemerintah Kabupaten Sangihe secara online melalui aplikasi zoom meeting di Ruang Auditorium PLN Universitas Proklamasi 45. Penandatanganan MoU ini dilaksanakan dalam rangka Pendidikan Tata Kelola Pemerintahan serta Pembangunan dan Pemberdayaan Masyarakat.

Diawali dengan sambutan dari Rektor Universitas Proklamasi 45 dan sambutan dari Bupati Kabupaten Kepulauan Sangihe yang menyampaikan apresiasi adanya kerja sama antara Pemerintah Kabupaten Sangihe dan Universitas Proklamasi 45. Turut hadir dalam penandatanganan MoU ini Johanis E. H. Pilat, S.Sos. MM., selaku Asisten Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat Sekda Kabupaten Kepulauan Sangihe, Drs. Syamsul Rial, MM., dan Drs. Idris Munaf, MM., selaku BPH (Badan Pelaksana Harian Yayasan Universitas Proklamasi 45), Dr. Nuralam, S.E., M.Si., selaku Wakil Rektor Bidang Akademik dan Kemahasiswaan, Febriyanti Angelia Ginting, S.Pd, M.Sc., selaku Wakil Rektor Bidang Pengembangan dan Kerjasama, Bresca Merina, SIP., M.Ec., Dev., selaku Ketua Program Studi Adminsitrasi Publik, dan Tomy Vernanto Bawulang, S.Pd, M.Ed, Ph.D. selaku Direktur Executive Pusat Studi Center for Strategic Leadership and Innovative Governance Universitas Proklamasi 45.

Kesepakatan ini ditandatangani langsung oleh Rektor Universitas Proklamasi 45, Dr. Benedictus Renny See, S.H., S.E., M.H., dan Bupati Kabupaten Kepulauan Sangihe, Jabes Esar Gaghana, S.E., M.E.  Selanjutnya kedua belah pihak akan ada banyak kegiatan kerja sama. Dari Pemerintah kabupaten Sangihe dan Universitas Proklamasi 45 sangat terbuka untuk melaksanakan diskusi selanjutnya dalam rangka pelaksanaan kerja sama.