Berita terkini

Dosen dan Mahasiswa UP45 Memanfaatkan Limbah Abu Sekam Padi Guna Mengurangi Pencemaran

Abu Sekam Padi merupakan limbah dari sisa pembakaran biomassa, karena dianggap tidak memiliki nilai ekonomi, abu sekam sementara ini hanya dimanfaatkan sebagai pupuk untuk pertanian. Padahal Abu sekam padi dapat dibuat menjadi briket arang, dengan nilai jual yang cukup tinggi.

Tak hanya itu saja, jika memenuhi spesifikasi sesuai standar SNI, briket arang serbuk kayu dapat diekspor ke manca negara. Prospek inilah yang menjadi dasar tiga orang dosen dari Program Studi Teknik Mesin, Teknik Industri, dan Teknik Lingkungan Universitas Proklamasi 45, yaitu Rena Juwita Sari, Syaiful Mansyur dan Andri Prasetyo Nugroho, dibantu oleh 5 mahasiswa dari berbagai program studi teknik memiliki misi membantu pemanfaatan limbah abu sekam padi untuk mengurangi pencemaran lingkungan dan meningkatkan perekonomian masyarakat Desa Kemudo.

Para dosen dibantu beberapa mahasiswa membantu pelatihan penggunaaan mesin untuk kelompok tani di Desa Kemudo. Selama ini karena kurang optimal pemanfaatan limbah abu sekam padi maka hanya sebagian yang dimanfaatkan sebagai pupuk sisanya masih banyak tidak dipergunakan dan menumpuk.

“Di sini kami membantu pemanfaatan limbah serbuk kayu untuk pembuatan briket arang dalam mengurangi pencemaran lingkungan serta paralel meningkatkan perekonomian masyarakat desa Kemudo dengan memberikan 1 set alat mesin ekstruder briket dan 1 set alat mixer briket yang dananya diperoleh dari hibah Kemendikbudristek,”ungkap Rena Juwita Sari, Senin (09/10/2023).

Briket arang abu sekam padi diproduksi dengan cara mencampurkan komposisi abu sekam dengan tepung kanji dan air panas sebagai perekat, setelah itu campuran tersebut di cetak menggunakan mesin cetak briket. Dalam membuat briket perlu diperhatikan kualitas briket tersebut, pengepakan menggunakan plastik dan dus dapat menambah nilai jual produk tersebut.

Selain membuat produk briket, tim UP45 juga membantu dan melatih warga untuk proses pemasaran melalui digital marketing, dengan melakukan optimasi di platform market place. Tim tersebut berharap apa yang dilakukan bisa menjadi solusi nyata untuk mengatasi limbah yang selama ini mengotori lingkungan serta membantu perekonomian masyarakat.

UKM Taekwondo UP45 Raih 3 Medali Perak dan 4 Medali Perunggu dalam Kejuaraan Yogyakarta Internasional Open 2023

[cmsmasters_row][cmsmasters_column data_width=”1/1″][cmsmasters_text]

Unit Kegiatan Mahasiswa Taekwondo Universitas Proklamasi 45 kembali menorehkan prestasi dalam kejuaraan bertajuk Yogyakarta Internasional Taekwondo Open 2023 Cultural & Sport Tourism Week yang digelar tanggal 14-16 September 2023 bertempat di GOR Among Rogo Yogyakarta.

Setidaknya sebanyak 3.045 atlet Taekwondo ikut meramaikan ajang bergengsi yang dilaksanakan oleh Pengurus Daerah (Pengda) Taekwondo Indonesia (TI) DIY yang bekerjasama dengan Yayasan Atlet Indonesia Hebat. Kegiatan ini juga didukung oleh PB TI selaku induk organisasi cabang olahraga Taekwondo di Indonesia, beberapa atlet mancanegara turut hadir yaitu dari Singapura, Malaysia, Thailand, Nepal dan juga Belanda.

Dalam kejuaraan ini UKM Taekwondo UP45 berhasil meraih 3 Medali Perak dan 4 Medali Perunggu. 3 Medali Perak diraih oleh Aulia Khoiru Ummatin (Psikologi) Juara 2 Kyorugi Under 46 kg Senior Putri, Ulvi Isnaini (Psikologi) – Juara 2 Kyorugi Under 53 kg Senior Putri dan Ardy Mansyah (Manajemen) – Juara 2 Kyorugi Under 54 kg Senior Putra, sedangkan 4 Medali Perunggu diraih oleh Arsasi Pratama (Administrasi Publik) – Juara 3 Kyorugi Under 54 kg Senior Putra, Vebiola Pasa’ Pongringgi’ (Teknik Mesin) – Juara 3 Kyorugi Under 49 kg Senior Putri, Asmi Wati (Psikologi) – Juara 3 Kyorugi Under 49 kg Senior Putri dan Oriana Putri S (Manajemen) – Juara 3 Kyorugi Under 53 kg Senior Putri.

[/cmsmasters_text][/cmsmasters_column][/cmsmasters_row][cmsmasters_row data_width=”boxed” data_padding_left=”3″ data_padding_right=”3″ data_top_style=”default” data_bot_style=”default” data_color=”default” data_bg_position=”top center” data_bg_repeat=”no-repeat” data_bg_attachment=”scroll” data_bg_size=”cover” data_bg_parallax_ratio=”0.5″ data_padding_top=”0″ data_padding_bottom=”50″ data_padding_top_large=”0″ data_padding_bottom_large=”0″ data_padding_top_laptop=”0″ data_padding_bottom_laptop=”0″ data_padding_top_tablet=”0″ data_padding_bottom_tablet=”0″ data_padding_top_mobile_h=”0″ data_padding_bottom_mobile_h=”0″ data_padding_top_mobile_v=”0″ data_padding_bottom_mobile_v=”0″ data_shortcode_id=”9aq029jdk”][cmsmasters_column data_width=”1/1″ data_bg_position=”top center” data_bg_repeat=”no-repeat” data_bg_attachment=”scroll” data_bg_size=”cover” data_border_style=”default” data_animation_delay=”0″ data_shortcode_id=”1r5utqhsd”][cmsmasters_gallery shortcode_id=”uwc8q8jkq” layout=”gallery” gallery_type=”grid” gallery_padding=”10″ image_size_gallery=”full” gallery_columns=”3″ gallery_links=”lightbox” animation_delay=”0″]3966|https://up45.ac.id/wp-content/uploads/2023/09/WhatsApp-Image-2023-09-29-at-17.33.13-150×150.jpeg,3965|https://up45.ac.id/wp-content/uploads/2023/09/WhatsApp-Image-2023-09-29-at-17.33.15-150×150.jpeg,3964|https://up45.ac.id/wp-content/uploads/2023/09/WhatsApp-Image-2023-09-29-at-17.33.15-1-150×150.jpeg,3963|https://up45.ac.id/wp-content/uploads/2023/09/WhatsApp-Image-2023-09-29-at-17.33.15-2-150×150.jpeg,3962|https://up45.ac.id/wp-content/uploads/2023/09/WhatsApp-Image-2023-09-29-at-17.33.14-150×150.jpeg,3961|https://up45.ac.id/wp-content/uploads/2023/09/WhatsApp-Image-2023-09-29-at-17.33.14-1-150×150.jpeg,3960|https://up45.ac.id/wp-content/uploads/2023/09/WhatsApp-Image-2023-09-29-at-17.33.14-2-150×150.jpeg[/cmsmasters_gallery][/cmsmasters_column][/cmsmasters_row]

UP45 dan Ubhara Laksanakan Penandatanganan MoU dan PKS serta Sharing RPL

Pada Jumat (29/09/2023) Universitas Proklamasi 45 melaksanakan penandatanganan MoU dengan Universitas Bhayangkara Surabaya di Ruang Auditorium PLN Universitas Proklamasi 45. Penandatanganan MoU dilaksanakan dalam rangka Tri Dharma Perguruan Tinggi yaitu Pendidikan, Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat.

Kerja Sama ini ditandatangani langsung oleh Rektor Universitas Proklamasi 45 Dr. Benedictus Renny See, S.H., S.E., M.H., dan Irjen. Pol. (P) Drs. Anton Setiadji, S.H., M.H., selaku Rektor Universitas Bhayangkara Surabaya. Selanjutnya dilakukan penandatanganan PKS antara Dekan Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Universitas Bhayangkara Surabaya oleh Dra. Tri Prasetijowati M.Si., dengan Dekan Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Universitas Universitas Proklamasi 45, Syamsudin S.Pd., M.A.

Penandatanganan kerja sama dihadiri oleh Dr. Benedictus Renny See, S.H., S.E., M.H., selaku Rektor Universitas Proklamasi 45, Dr. Nuralam, S.E., M.Si., selaku Wakil Rektor Bidang Akademik dan Kemahasiswaan, dekan, kaprodi, dan tim RPL Universitas Proklamasi 45. Turut hadir Irjen. Pol. (P) Drs. Anton Setiadji, S.H., M.H., selaku Rektor Universitas Bhayangkara Surabaya, Dr. M. Ghozi S.T., M.T., selaku Wakil Rektor 1, Dra. Ratna Setijorahajoe, M.Si., Dra. Tri Prasetijowati, M.Si., selaku Dekan Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Universitas Bhayangkara.

Dr. Benedictus Renny See, S.H., S.E., M.H., selaku Rektor Universitas Proklamasi 45 menyampaikan terima kasih atas kerja sama yang akan terjalin.

“Adanya MBKM mewajibkan kita untuk selalu membuka peluang kerja sama. Ini membuka kesempatan untuk kita bisa bertukar mahasiswa. Saya berterima kasih atas kunjungan ini. Terkait RPL, kami juga baru belajar dan baru diijinkan 4 program studi yang bisa melaksanakan RPL, karena memang minimal harus berakreditasi ‘Baik Sekali’. Beberapa yang sudah diijinkan RPL adalah Fakultas Hukum, Fisipol, Ekonomi, dan Psikologi ”, tutur Benedictus.

Irjen. Pol. (P) Drs. Anton Setiadji, S.H., M.H., selaku Rektor Universitas Bhayangkara Surabaya dalam sambutannya menyampaikan, “Apa yang rektorat lakukan adalah untuk kepentingan masyarakat kita. Ini akan membuat kita belajar bagaimana cara mengembangkan kampus terutama mahasiswa kami. Sehingga dengan kita sering kolaborasi, maka akan semakin berkembang.”, jelas Anton.

Penyampaian materi RPL oleh Drs. Bambang Sugeng, M.M., selaku Ketua RPL UP45 dan Panky Febriantanto, S.I.P., M.I.P., selaku tim RPL UP45. Acara dilanjutkan dengan diskusi tanya jawab seputar RPL. Acara ditutup dengan penyampaian cinderamata dan foto bersama.

Hari Ke-3 PKKMB UP45

Sabtu, (09/09/2023), mahasiswa baru Universitas Proklamasi 45 kembali melaksanakan Pengenalan Kehidupan Kampus bagi Mahasiswa Baru (PKKMB). Pelaksanaan PKKMB di hari ketiga terbagi menjadi 2 kegiatan yang terpisah, yaitu offline untuk mahasiswa reguler dan online untuk mahasiswa karyawan.

  

Kegiatan offline dimulai pada pukul 07.00-11.45 WIB di halaman Universitas Proklamasi 45. PKKMB berlangsung semangat dan sangat meriah dengan kegiatan senam pagi bersama, bersih kampus, lomba fashion show baju adat dari kertas, dan penampilan band dari mahasiswa Universitas Proklamasi 45. Turut memeriahkan kegiatan Rektor Universitas Proklamasi 45, Dr. Benedictus Renny See, S.H., S.E., M.H., yang menampilkan alat musik saksofon sekaligus bernyanyi.

Sementara kegiatan online untuk mahasiswa karyawan dilaksanakan melalui platform zoom meeting pengenalan unit-unit pelayanan di Universitas Proklamasi 45, yaitu Akademik, Keuangan, PMB, Career Development Center (CDC), Kantor Urusan Internasional (KUI), Komputer, Perpusatakaan, dan Kemahasiswaan. Pengenalan juga dilaksanakan oleh Fakultas dan Program Studi Universitas Proklamasi 45.

Acara ditutup dengan pengumuman kejuaraan lomba fashion show, yel-yel, dan video terbaik instagram.

Maba UP45 Lanjutkan PKKMB di Hari Kedua

Jumat, (08/09/2023), mahasiswa baru Universitas Proklamasi 45 kembali melaksanakan Pengenalan Kehidupan Kampus bagi Mahasiswa Baru (PKKMB). Pelaksanaan PKKMB di hari kedua ini berlangsung semangat dan meriah dengan pengenalan prodi, Himpunan Mahasiswa (HM), Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM). Pengenalan juga dilakukan oleh unit-unit pelayanan di Universitas Proklamasi 45, yaitu Akademik, Keuangan, Komputer, Perpusatakaan, dan Kemahasiswaan

Pemateri yang hadir pada PKKMB hari kedua adalah Hery Santoso, S.Psi., selaku personil Pencegahan dan Pemberdayaan Masyarakat BNNP DIY, memberikan edukasi kepada mahasiswa baru mengenai dampak buruk narkotika dan cara menghindari penyalahgunaan narkoba. Dimana pemahaman bahaya narkoba bagi mahasiswa baru sangat penting karena dengan begitu para siswa dapat memiliki pemahaman yang sama yaitu penyalahgunaan dan peredaran narkoba dapat menimbulkan masalah dan efek negatif yang lebih besar.

Pemateri selanjutnya, Amin Al Adib, S.Psi., M.Psi., selaku Dekan Fakultas Psikologi Universitas Proklamasi 45 dalam paparannya meyampaikan bahwa untuk mewujudkan cita-cita, individu harus mengenal diri sendiri terlebih dahulu.

“Tips untuk mengenal diri sendiri beberapa di antaranya yaitu, refleksi diri, bertanya dengan orang yang tepat, mengevaluasi perilaku dengan menilai kebiasaan-kebiasaan diri, dan tes psikologi seperti tes potensi akademik, tes kepribadian, dan tes minat bakat. Itu akan membantu kita untuk mengenal diri kita itu seperti apa”, jelas Adib.

PKKMB UP45: Generasi UP45 yang Berbudaya Maju Mencapai Prestasi Global

Pada Kamis, (07/09/2023), Universitas Proklamasi 45 menyelenggarakan kegiatan Pengenalan Kehidupan Kampus bagi Mahasiswa Baru (PKKMB) dengan tema “Generasi UP45 yang Berbudaya Maju Mencapai Prestasi Global”. PKKMB akan dilaksanakan selama 3 hari pada tanggal 7-9 September 2023 di Ruang Auditorium PLN Universitas Proklamasi 45.

PKKMB hari pertama diawali dengan upacara pembukaan di halaman dalam kampus. Hadir sebagai pembina upacara rektor Universitas Proklamasi 45, Dr. Benedictus Renny See, S.H., S.E., M.H. Turut mendampingi dan menyampaikan sambutan, Dr. Nuralam, SE., M.Si. selaku Wakil Rektor Bidang Akademik dan Kemahasiswaan dan Febriyanti Angelia Ginting, S.Pd., M.Sc., selaku Wakil Rektor Bidang Pengembangan Kerjasama, dekan, kaprodi, dan diikuti sebanyak 89 mahasiswa baru reguler.

Dr. Benedictus Renny See, S.H., S.E., M.H., menyampaikan, “Saat ini pemerintah melalui Kemdikbud memberikan kesempatan kepada mahasiswa yang ingin mempelajari jurusan atau fakultas lain baik internal maupun eksternal. Dunia persaingan global dan digital membutuhkan sumber daya yang siap dan mampu melaksanakan tantangan dunia. Di UP45, saudara bisa bersaing secara global. University of Petroleum tidak hanya memberikan ijazah, tetapi juga pendamping yaitu sertifikat kompetensi, sehingga saudara akan mampu bersaing”, tutur Benedictus.

Acara dilanjutkan dengan penyampaian materi pengenalan MBKM oleh Andri Prasetyo Nugroho S.Si., M.Sc., selaku Dosen Teknik Lingkungan Universitas Proklamasi 45, materi terkait Bela Negara oleh Komandan Lanud Adisutjipto yang diwakilkan oleh Letkol Kes Lusia Tri Lestari, materi oleh Bank Rakyat Indonesia (BRI).

Kegiatan PKKMB ditutup dengan “inspirasi tokoh” oleh Dr. Didik Sasono Setyadi, S.H., M.H., selaku Chief Legal Counsel SKK Migas dan Dr. Akhir Lusono, S.Sn., M.M., CHRMP selaku dosen Universitas Proklamasi 45 dan penulis sekaligus Anggota Dewan Pendidikan Kota Yogyakarta.

Penarikan KKN 2023

Kamis, (31/08/2023), Lembaga Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat (LPPM) Universitas Proklamasi 45 mengadakan kegiatan Penarikan Mahasiswa Kuliah Kerja Nyata (KKN) dengan tema “Menumbuhkan Socio-techno-preneurship untuk Mewujudkan Desa Eduwisata Caturharjo, Kabupaten Sleman”. Penarikan mahasiswa dilaksanakan secara hybrid, yaitu secara online melalui zoom meeting dan secara langsung yang bertempat di Kantor Kalurahan Caturtunggal, Kecamatan Depok, Kabupaten Sleman, DIY.

Hadir dalam penerjunan KKN Dr. Nuralam, SE., M. Si., selaku Wakil Rektor Bidang Akademik dan Kemahasiswaan, Febriyanti Angelia Ginting, S.Pd., M.Sc., selaku Wakil Rektor Bidang Pengembangan dan Kerjasama, Dr. Andriya Risdwiyanto, S.E., M.Si., selaku Ketua Panitia KKN, Agus Sutanto selaku Lurah Caturharjo, Moh Arif Widarto selaku Ketua BPKal Caturharjo, dukuh, tamu undangan dari PT Indo Asia Solution, dosen pembimbing lapangan, dan mahasiswa Universitas Proklamasi 45 peserta KKN 2023.

Rena Juwitasari, S.Pd., M.Sc selaku mewakil Ketua Lembaga Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat (LPPM) Universitas Proklamasi 45 dalam sambutannya menyampaikan terima kasih kepada Lurah Caturharjo atas kerja sama ini dan kepada para dukuh yang telah mendampingi mahasiswa semasa pelaksanaan KK.

“Semoga program kerja ini tidak berhenti sampai di sini. Kepada teman-teman semoga silaturahmi tidak terputus, semoga tetap terhubung dengan dukuh kalian masing-masing”, tutur Rena.

Agus Sutanto selaku Lurah Caturharjo menyampaikan, “Kami Pemerintah Kalurahan Caturharjo mengucapkan selamat datang di acara penarikan KKN, yang ternyata sudah 1 bulan mahasiswa KKN mengabdi di Kalurahan Caturharjo di 19 padukuhan. Harapan dari Pemerintah Kalurahan Caturharjo adalah dengan adanya pengabdian selama 1 bulan tentunya mahasiswa mengetahui seluk beluk adat istiadat di masyarakat Caturharjo. Semoga dengan pengalaman ini dapat menjadi motivasi mahasiswa untuk mengembangkan potensi yang ada di padukuhan”, jelas Pak Lurah.

Dr. Nuralam, SE., M. Si., selaku Wakil Rektor Bidang Akademik dan Kemahasiswaan menyampaikan, “Saya mewakili pimpinan dan seluruh civitas akademika menyampaikan terima kasih atas penerimaan maahsiswa kami untuk melaksanakan KKN. Hari ini kami menerima kembali anak-anak kami. Mungkin ada hal-hal yang kurang berkenan selama anak kami melaksanakan KKN, melalui kesempatan ini saya menyampaikan permohonan maaf setinggi-tingginya”, tutup Nuralam.

                                                         

Acara selanjutnya adalah pemberian kenang-kenangan kepada pihak kalurahan, dukuh, dan mahasiswa. Kemudian dilanjutkan dengan pengumuman awards bagi mahasiswa peserta KKN serta dosen pembimbing lapangan terfavorit dan ditutup dengan foto bersama.

Pertemuan UP45 dengan Inha University Korea Selatan

Jumat, (25/08/2023), Kantor Urusan Internasional (KUI) Universitas Proklamasi 45 melaksanakan kegiatan pertemuan dengan Inha University Korea Selatan di Ruang Auditorium PLN Universitas Proklamasi 45. Pertemuan ini dilaksanakan dalam rangka penjajakan kerja sama.

Hadir dalam pertemuan Dr. Benedictus Renny See, S.H., S.E., selaku Rektor Univeritas Proklamasi 45, Febriyanti Angelia Ginting, S.Pd., M.Sc., selaku Wakil Rektor Bidang Pengembangan dan Kerjasama, RR. Putri Ana Nurani, SS., MM., selaku Kepala Bagian Kantor Urusan Internasional Universitas Proklamasi 45. Hadir dari pihak Inha University yaitu Prof Myeong Seung Hwan, Prof Kim, Hyeonsoo Ph.D in Law, Prof Changhoon Jung, Ph.D., dan Assistant Professor Jinsol Park, Ph.D Dept, of Public Administration.

Dr. Benedictus Renny See, S.H., S.E., selaku Rektor Univeritas Proklamasi 45 menyampaikan, “Saya berharap dengan  kunjungan Prof. Myeong Seung Hwan dan Tim dari Universitas INHA sebagai langkah awal untuk dilakukan Kerjasama dalam rangka pengembangan  akademik dan Pendidikan atas dasar kesetaraan dan timbal balik serta untuk meningkatkan hubungan dan saling pengertian antara kedua institusi.”

Yudisium Fakultas Teknik UP45 Semester Genap 2022/2023

Kamis, (24/08/2023) Fakultas Teknik Universitas Proklamasi 45 menyelenggarakan Yudisium semester genap tahun ajaran 2022/2023. Yudisium berlangsung dari pukul 13.00-15.30 WIB di Ruang Auditorium PLN Universitas Proklamasi 45. Yudisium Fakultas Teknik meluluskan sebanyak 70 mahasiswa yang terdiri dari 5 Program Studi yaitu Teknik Perminyakan, Teknik Mesin, Teknik Lingkungan, Teknik Industri, dan Teknologi Informasi.

Hadir dalam acara Yudisium Dr. Ir. Sugeng Riyono, M.Phill., selaku Dekan Fakultas Teknik Universitas Proklamasi 45, Sumpena, ST., M.Eng, selaku Wakil Dekan Teknik Universitas Proklamasi 45, ketua program studi, dosen, karyawan, dan mahasiswa Fakultas Teknik Universitas Proklamasi 45.

Dr. Ir. Sugeng Riyoo, M.Phill., selaku Dekan Fakultas Teknik Universitas Proklamasi 45 dalam sambutannya menyampaikan bahwa kita harus menjadi orang yang positif thinking dan turut berperan aktif dalam masyarakat.

“Saat ini disebut sebagai era transisi energi. Kita harus mampu bersinergi dengan era yang sudah berubah. Transisi energi adalah perubahan semua aktivitas dari hulu sampai hilir yang menggunakan energi tetapi harus memberikan energi yang bersih yang tidak menghasilkan kotoran atau emisi, baik emisi udara maupun semua yang menghasilkan bahaya bahaya bagi tanah dan air. Sehingga kita harus aware bahwa dunia ini harus kita perbaiki”, tutur Sugeng.

Sapriani Gustina, S.Kom., M.Kom., dalam sambutannya mewakili dosen, menyampaikan dengan senang dan bangga atas kelulusan mahasiswa Fakultas Teknik.

“Selamat kepada seluruh mahasiswa yang dapat melaksanakan yudisium di semester ini. Saya merasa sangat senang dan bangga karena tahun ini Fakultas Teknik dapat meluluskan seluruh program studi sebanyak 5 prodi, yaitu Teknik Perminyakan, Teknik Mesin, Teknik Lingkungan, Teknik Industri, dan Teknologi Informasi, dan tahun ini Teknologi Informasi merupakan angkatan pertama yang lulus. Semoga setelah ini teman-teman dapat segera mencapai apa yang dicita-citakan”, kata Tina.

Nanda Nabila sebagai perwakilan mahasiswa menyampaikan, “Mari kita hadapi masa depan dengan penuh semangat dan optimisme. Mari kita gunakan ilmu yang kita peroleh untuk memberikan dampak positif dalam dunia kerja dan masyarakat. Mari kita jadi generasi yang tak hanya berkompetisi, tetapi juga berkolaborasi, dan selalu siap untuk berkontribusi bagi kebaikan. Bersama-sama, kita mampu menghadapi setiap tantangan dan meraih sukses yang gemilang”, tutup Nanda.

Acara yudisium diakhiri dengan penampilan bernyanyi oleh mahasiswa peserta yudisium dari Program Studi Teknik Mesin, Ebiet Herususanto dan Dosen Teknik Universitas Proklamasi 45, Rena Juwita Sari, S.Pd., M.Sc.

Sosialisasi Cerdas dalam Berteman: Memahami Risiko dan Konsekuensi Pergaulan Bebas

Sabtu, (19/08/2023), mahasiswa KKN Universitas Proklamasi 45 menyelenggarakan kegiatan sosialisasi dengan tema Cerdas dalam Berteman: Memahami Risikodan Konsekuensi Pergaulan Bebas di Kantor Kalurahan Caturharjo, Sleman. Sosialisasi bertujuan untuk mengedukasi pemuda-pemudi di Kalurahan Caturharjo agar lebih selektif dalam memilih teman dan sadar akan dampak pergaulan bebas.

Narasumber dalam sosialisasi adalah Febriyanti Angelia Ginting, S.Pd., M.Sc., selaku Wakil Rektor Bidang Pengembangan dan Kerjasama. Turut hadir Dukuh dari Keceme dan Nambongandari Kalurahan Caturharjo, dan remaja masyarakat Kalurahan Caturharjo.

Febriyanti Angelia Ginting, S.Pd., M.Sc., dalam paparannya menyampaikan bahwa saat ini remaja harus sangat berhati-hati dalam memilih pergaulan Beberapa cara yangd apat dilakukan remaja adalah memperbaiki cara pandang, menjaga keseimbangan pola hidup, berpikir untuk masa depan, menegakkan aturan hukum dan memperdalam ajaran agama

“Cobalah untuk bersikap optimis dan hidup dalam kenyataan, jadi jika teman-teman memiliki angan-angan lebih baik yang sesuai dengan kemampuan, sehingga apabila mendapat kekecewaan, kalian dapat menanggapinya dengan hal yang positif. Perlunya remaja belajar disiplin dengan mengatur waktu dan mengendalikan emosinya. Cobalah untuk berpikir jernih dalam mengambil sebuah tindakan dan gunakanlah waktu luang untuk melakukan kegiatan yang positif”, jelas Febri.

Febri menambahkan, “Cita-cita sangat memotivasi setiap anak dalam menentukan arah hidupnya. Dalam hal ini, teman-teman perlu menentukan prioritas atau tujuan utama dalam hidup dan berperilaku baik untuk mencapai cita-cita kalian. Bertindaklah seperti remaja yang berpendidikan dengan menjunjung tinggi nilai-nilai HAM dan Pancasila dalam kehidupan”, tutup Febri.