Dosen FE UP45 Sabet Penghargaan Penyaji Terbaik Kedua The 2nd URECOL 2015
<p style="text-align:justify">Salah satu Dosen Fakultas Ekonomi UP45, Andriya Risdwiyanto, SE., M.Si. berhasil meraih penghargaan sebagai Penyaji Terbaik Kedua dalam acara <em>The 2<sup>nd</sup> University Research Colloquium 2015</em> (The 2<sup>nd</sup> URECOL).</p>
<p style="text-align:justify">Acara yang digelar di Kampus Universitas Muhammadiyah Semarang (UNIMUS) ini bertemakan Disseminasi Hasil Penelitian dan Pengabdian Masyarakat untuk Meningkatkan Kualitas Pendidikan.</p>
<p style="text-align:justify">Acara ini diikuti oleh 173 karya ilmiah berupa hasil penelitian dan pengabdian masyarakat dari perguruan tinggi di wilayah Provinsi Jawa Tengah dan DIY. Karya ilmiah tersebut dikirimkan dari hamper 40 perguruan tinggi swasta di wilayah kedua provinsi.</p>
<p style="text-align:justify">Pelaksanaan diseminasi terbagi dalam 5 kelompok yaitu Bidang A Pendidikan, Humaniora, dan Agama; Bidang B Teknik dan Rekayasa; Bidang C MIPA dan Kesehatan; Bidang D Sosial, ekonomi, dan Psikologi; dan Bidang E Mahasiswa.</p>
<p><img alt="" src="/cni-content/uploads/files/images/dosen.jpg" style="height:420px; width:700px" /></p>
<p style="text-align:justify">Acara yang langsung dibuka oleh Rektor UNIMUS Prof. Dr., Masrukhi, M.Pd. sekaligus memberikan materi utama dalam perhelatan seminar tersebut yang berjudul “Riset untuk Pendidikan yang Berkemajuan.”</p>
<p style="text-align:justify">Dalam kegiatan ini, Andriya Risdwiyanto mengajukan karya ilmiah berupa hasil penelitian berjudul “<em>Beyond Compliance</em>, Antara Penghargaan dan Perilaku Bisnis Etis, Studi Kasus: PROPER Peringkat Emas Lingkungan Hidup.” Karya yang diajukan tersebut masuk dalam kelompok Bidang D Sosial, Ekonomi, dan Psikologi.</p>
<p style="text-align:justify">Kelompok Bidang D sendiri diikuti oleh 39 karya ilmiah. Setelah dilakukan presentasi, diskusi, dan tanya jawab, selama hamper satu hari penuh dari semua pemakalah, panitia penyelenggara menetapkan Andriya Risdwiyanto, Dosen FE UP45 memperoleh Penghargaan sebagai Penyaji Terbaik kedua pada kelompok Bidang D Sosial, Ekonomi, dan Psikologi. Selamat untuk Pak Andriya…</p>