HMTL UP45 Laksanakan Malam Keakraban
Himpunan Mahasiswa Teknik Lingkungan Universitas Proklamasi 45 melaksanakan Malam Keakraban (Makrab) dengan tema “Kolaborasi dan Pengembangan Karater Cinta Lingkungan dalam Mewujudkan Cinta Tanah Air” di Tankaman Natural Park kawasan Kaliurang, Sleman, D.I.Yogyakarta pada Jum’at-Sabtu, tanggal 25-26 November 2022.
Hadir dalam Malam Keakraban M. Noviansyah Aridito, S.Pd., M.Sc., selaku Ketua Program Studi Teknik Lingkungan, Andri Prasetyo Nugroho, S.Si., M.Sc., selaku Pembina Himpuanna Mahasiswa Teknik Lingkungan, Simeon Egi Perdana, S.H., M.M., selaku Koordinator Bidang Kemahasiswaan, pengurus, anggota, serta demisioner Himpunan Mahasiswa Teknik Lingkungan.
“Makrab bertujuan untuk mengakrabkan satu sama lain anggota dalam himpunan. Merujuk pada tema yang kami ambil Kolaborasi dan Pengembangan Karater Cinta Lingkungan dalam Mewujudkan Cinta Tanah Air, saya berharap dengan diadakan ini bisa menyadarkan kami untuk dapat bersinergi bersama menjaga lingkungan sebagai bangsa Indonesia. Salam Hijau Bumi Nusantara, Lestari,” kata Alfin selaku Ketua HMTL Periode 2021/2022.