Universitas Sjakhyakirti Palembang Ikuti Kuliah Umum Di Universitas Proklamasi 45 Yogyakarta
<p style="text-align: justify;">Mahasiswa jurusan administrasi negasra Universitas Sjakhyakirti Palembang pada Rabu (04/05/2016) mengikuti kuliah umum analisis public di UP 45 Yogyakarta. Kunjungan mereka ke UP 45 dalam rangka silaturahmi dan study banding. Puluhan mahasiswa bersama dosen pendamping dari Universitas Sjakhyakirti tiba di UP 45 pada Rabu pagi.</p>
<p style="text-align: justify;">Sesampainya di UP 45, rombongan mahasiswa dan dosen itu disambut oleh civitas akademika kampus migas tersebut. Selama stengah hari rombongan dari Universitas Sjakhyakirti itu mengikuti kuliah umum yang diadakan oleh Fakultas Ilmu Administrasi dan Ilmu Politik (FISIPOL) UP 45.</p>
<p style="text-align: justify;">Kuliah umum yang diadakan oleh FISIPOL UP 45 itu menghadirkan Prof. Purwo Santoso, MA.,PhD. Dalam kuliah umum itu dibahas mengenai analis publik terkait reformasi birokrasi kebijakan pemerintah daerah.</p>
<p style="text-align: justify;">Dalam presentasinya, Guru Besar FISIPOL UGM itu menjelaskan bagaimana menyusun kebijakan hukum untuk mengkondisikan stabilitas social. Santoso mencontohkan bagaimana menyusun substansi hukum keistimewaan suatu daerah agar tidak timbul kecemburuan social dari daerah lain.</p>
<p style="text-align: justify;">Salah satu mahasiswa asal Universitas Sjakhyakirti, Hendri menunjukkan rasa senangnya atas sambutan UP 45 terhadap rombongan dari Palembang tersebut. Dengan tersenyum sumringah Hendri meminta mahasiswa UP 45 untuk bersilaturahmi ke Palembang. “kami tunggu di Palembang, yah. Main-manin kesana,” demikian kata Hendri dengan logat Palembang yang khas. <strong>(T.S)</strong></p>