Kuliah di Teknik Perminyakan Universitas Proklamasi 45
<p>Teknik perminyakan dalam bahasa inggris dikenal sebagai petroleum engineering. Teknik perminyakan adalah aplikasi lapangan dari fisika, matematika, geologi, kimia, dan berbagai ilmu lainnya untuk menemukan, mengembangkan, memproduksi, hingga mendistribusikan minyak dan gas yang ada di dalam bumi.</p>
<p>Apa saja yang dipelajari di jurusan ini? Pertama industri minyak dan gas, yaitu mempelajari tahapan pengolahan minyak mulai daru survei sampai produksi. Singkatnya, mereka mempelajari tiga kajian utama, yaitu matematika, kimia dan fisika.</p>
<p>Di jurusan teknik perminyakan kita akan belajar mengenai bagaimana caranya kita menghitung cadangan hidrokarbon di reservoir, mengambilnya dari reservoir dan memisahkan jenis hidrokarbon apa yang akan dimasukkan ke kilang nantinya. Berbeda dengan teknik pertambangan, perminyakan mempelajari tentang bagaimana cara mengeksploitasi SDA yang berwujud fluida, sedangkan pertambangan mengeksploitasi yang berwujud padat.</p>
<p>Jurusan teknik perminyakan memiliki 4 spesialisasi yaitu reservoir, pemboran, produksi, dan geothermal. Teknik reservoir berhubungan dengan menghitung cadangan hidrokarbon yang terakumulasi dan bagaimana cara sumur tetap bisa diproduksi. Teknik pemboran mempelajari tentang bagaimana cara membuat lubang untuk mengalirkan hidrokarbon dari reservoir ke permukaan. Teknik produksi mempelajari tentang treatment hidrokarbon setelah di permukaan agar sesuai dengan standart yang diinginkan perusahaan.</p>
<p>Seorang sarjana teknik perminyakan sangat dibutuhkan dalam perusahaan yang bergerak di bidang oil and gas, baik perusahaan nasional maupun internasional, seperti Pertamina, Chevron, Total, Schlumberger, Halliburton, Petronas, PGN, Saudi Aramco dan masih banyak lagi.</p>